Monday, April 28, 2014

Sistem Informasi Asuransi

Kesimpulan Pertemuan Pertama Sistem Informasi Asuransi

Apa alasan Anda untuk memiliki uang?
sebagian besar orang-orang memiliki tujuan hidup untuk mencari uang. hal-hal dibawah ini yang menjadi alasan utama seseorang untuk mencari uang:


  • untuk bertransaksi

          Seluruh kebutuhan yang seseorang dapat dibeli menggunakan uang. jika anda berlibur pun tetap disebut transaksi karna seseorang berlibur menggunakan uang untuk membeli jasa dari jasa liburan


  • Investasi

          Kita tidak mungkin menghabiskan seluruh uang kita untuk transaksi kebutuhan, jika seseorang memiliki uang berlebih maka orang tersebut biasanya melakukan investasi di suatu tempat, seperti pasar modal, deposito, dll


  • Berjaga-Jaga

         Untuk memenuhi kebutuhan yang secara mendadak dan tak terduga adalah salah satu fungsi uang stlh kita bertransaksi dan investasi. sehingga ada kebutuhan mendadak, kita tidak kelimpungan dalam mencari uang yang dibutuhkan.


         Di dunia ini ada yang memiliki uang berlebih dan ada yang memelukan uang berlebih. Bank menjadi penengah dari kedua pihak tersebut. orang yang memiliki uang berlebih akan menabung di bank, dan orang yang butuh uang lebih akan meminjam di bank. bank akan memberikan bunga(i1) kepada orang yg meminjam bank. dan memberikan bunga(i2) deposito kepada orang yang menabung di bank. dengan hukum bunga i2<i1, supaya bank dapat mengambil keuntungan.

Asuransi


Secara Umum asuransi dibagi menjadi 4:

  • Marketing
  • Underwriting
  • Actuary(Aktuaria)
  • Claim(klaim)


Contoh Umum Asuransi:
Sebuah Perusahan Asuransi Bernama Wayne Foundation, Perusahaan tersebut memiliki nasabah yang ingin mengclaim asuransinya. Jason Todd adalah pemilik polis yang ingin mengajukan asuransi jiwa. jika terjadi sesuatu kepadanya, Jason Todd ingin asuransi Wayne Foundation membayar uang tunai sebesar 7 milyar rupiah kepada tertanggung yang Ia miliki, di kasus ini, Jason Todd memiliki 1 istri dan 2 anak yang dimana akan menjadi tertanggung dari asuransi tersebut.
dan Wayne Foundation menghitung biaya premi yang harus dikeluarkan Jason Todd menggunakan tabel mortalita. Tabel Mortalita adalah Tabel probabilitas bahwa individu dari berbagai usia akan mati dalam waktu satu tahun. contoh tabel mortalita:


Dana premi yang didapatkan akan dicatat oleh pihak underwriting untuk dicek hubungan antara client dengan perusahaan asuransi untuk kemudian diberikan kepada bagian actuary.
Pada bagian Actuary melakukan perhitungan untuk biaya premi yang sesuai dengan tabel mortalita
Divisi Claim bertugas untuk memberikan dana kepada nasabah/tertanggung sesuai dengan verifikasi dan kondisi polis sudah terpenuhi.

Wayne Foundation tidak mungkin menanggung seluruh biaya claim Jason Todd, sehingga Wayne Foundation bekerja sama dengan Queen Consolidate untuk membagi dana premi dan membagi dana claim Jason Todd prosedur ini dinamakan reasuransi. perusahaan Queen Consolidate melimpahkan tanggung jawab dana claim sisanya kepada perusahaan Xaviour Foundation, proses ini disebut retrosessi.









Tuesday, August 6, 2013

Tips untuk menuju kesuksesan sebuah band

Tips untuk menuju kesuksesan sebuah band

Berikut ini merupakan 10 tips sukses yang bisa menjadi inspiransi agar band kamu dapat menjadi band yang lebih maju dan menjadi sebuah band yang mencapai suatu kesuksesan dalam indutri musik. Berikut ini tips-tipsnya:

1. Harus mempunyai tujuan

Memiliki tujuan yang jelas adalah hal yang paling utama dalam sebuah band yang ingin sukses. Dengan mempunyai tujuan yang jelas maka band tersebut dapat menentukan kearah mana band tersebut akan dibawa. Dalam industri musik persaingan sangatlah keras. Kebanyakan label rekaman, manager, produser musik enggan bekerja sama dengan band yang tidak jelas arah dan tujuannya. Mereka lebih memilih untuk bekerjasama dengan musisi yang memiliki tujuan yang jelas dan cekatan.

2. Mempunyai identitas dan ciri khas dalam Bemusik

Banyak sekali sekarang kita temukan band-band baru yang tidak mempunyai ciri khas tertentu yang menandakan identitas band mereka masing-masing atau dengan kata lain band-band tersebut hanya menjadi pengikut dari band terkenal sebelumnya. Kita memang boleh mengagumi suatu band dan ingin seperti band tersebut, namun tidak boleh sepenuhnya mengikuti band tersebut. Band kamu harus tetap memiliki ciri khas tersendiri, bahwa ketika khalayak mendengarkan musik kamu atau sedang melihat acara band, orang banyak tersebut mengetahui bahwa itu adalah band kamu. Orang akan menganggap musik kamu tidak bermutu apabila band kamu tidak memiliki ciri khas tertentu yang membedakan band kamu dari band-band lainnya. Jadi apabila kamu ingin menjadi musisi yang dapat diterima oleh khalayak banyak, kamu harus mempunyai identitas dan ciri khas yang menandakan band kamu, baik dalam warna musik anda maupun gaya berpenampilan dan aksi-aksi panggung band kamu.

3. Proses

"Proses" inilah yang paling penting dalam membuat suatu band menuju kesuksesan. Banyak band yang hanya memikirkan bagaimana bandnya bisa sukses saja, namun melupakan apa yang dinamakan dengan "proses " Intinya adalah bagaimana kita fokus kepada proses, bukan kepada hasil semata-mata. Jika kita fokus kepada hasil saja, maka terkadang kita merasa cepat puas dengan hasil yang kita dapat. Padahal sebenarnya masih banyak potensi/bakat kita yang dapat digali lebih dalam. Proses merupakan sebuah jalan panjang yang harus dilalui, begitu banyak kendala ataupun rintangan ke depannya tetapi tentunya proses tersebut dengan sendirinya akan mematangkan kita dalam bermusik, baik itu kualitas musik yang dihasilkan ataupun membuat penggemar semakin mencintai musik kita. Banyak band yang kemudian menjadi patah semangat untuk mencoba kembali bersaing.

Dalam dunia musik jika hanya menunggu untuk ditemukan. Kesuksesan tidak mungkin terjadi apabila kita hanya berdiam diri saja. Mereka berkata "saya sedang menunggu sukses!". Kesuksesan dapat kita raih bukan ditunggu. Jadi tidak ada lagi kata-kata menunggu dalam dunia musik. Jadi tunggu apa lagi, Do-it-now! Demand discovery, never wait for it!

4.Perkenalkan Band kamu kepada siapapun.

Banyak cara yang dapat band lakukan untuk membuat bandnya agar dikenal. Berikut ini beberapa perangakat wajib yang dibutuhkan guna mengejar karir yang serius dalam band untuk menuju kesuksesan:

PRESS KIT/PROMO PACK

- Sebuah demo kaset/CD yang berisikan 3-5 lagu TERBAIK band kamu. ( Kualitas musik disini sangat berpengaruh) Biografi artis. (Informasi penting tentang sang artis, termasuk siapa saja mereka, apa yang mereka lakukan, apa yang sedang mereka kerjakan, dan sebagainya.)

- Daftar lagu (song list). (Seluruh judul lagu yang dibawakan oleh sang artis, milik sendiri atau cover)

- Lirik-lirik lagu. (materi lirik-lirik lagu milik sang artis yang termuat dalam demo mereka.

- Foto artis (foto-foto seputar kegiatan band, personil band, dll)

- "Write-ups" (Berbagai kisah menarik atau resensi yang ditulis media cetak tentang sang artis, bisa juga mengenai liputantentang mereka di radio, televise dan ketika band kamu manggung.)

MEDIA INTERNET

Sebagian masyarakat Indonesia juga sangat familiar dengan yang namanya internet. Pada saat sekarang media online atau internet sangatlah menjadi kebutuhan bagi hampir setiap manusia. Kita bisa mempromosikan dan memperkenalkan band kita melalui situs-situs yang ada di internet. Banyak cara yang kita dapat lakukan seperti halnya kita membuat suatu grup di Facebook yang isinya mengenai seluruh kegiatan dan aktivitas band kita, profile band kita, agenda-agenda manggung band, dan masih banyak lagi yang dapat kita lakukan guna mempromosikan serta mengenalkan band kita. Selain itu kita juga bisa mempromosikan lagu atau videoklip kita ke situs-situs internet lainnya seperti my space, youtube,dan situs-situs lainnya baik dalam sakala internasional maupun situs-situs lokal yang belakangan ini muncul dan keberadaanya diakui juga. Hal ini sangat membantu kamu karena hal ini dapat membuat band kamu akan menjadi dikenal oleh banyak orang dengan cara efisien dan sangat efektif bila dikelola dengan baik.

MAILING LIST

Salah satu faktor terpenting dari kesuksesan Band adalah dengan membangun, memelihara serta memaksimalkan pemanfaatan mailing list. Milis ini terdiri dari nama-nama dan kontak informasi para penggemar, kontak media, pelaku industri musik dan siapa saja yang memiliki minat yang sama (bisnis dan sebaliknya) dengan kamu (band). Sebuah mailing list dapat menjadi asset yang berharga bagi artis siapa saja apabila mereka memanfaatkannya secara maksimal.

MEDIA

Pemanfaatan media sangat mendukung band dalam mendukung dalam kemajuan serta kesuksesan dalam sebuah band. Ini mencakup diantaranya industri musik yang mencakup majalah-majalah, surat kabar, radio, televisi. Sebuah band atau artis yang ingin sukses akan berkesinambungan melakukan promosi-promosi bagi karirnya,hal ini sangatlah berpengaruh besar bagi kemajuan band dan dapat menyebabkan "perhatian" bagi label rekaman untuk dapat dikontrak. Pernahkah kamu mendengar orang berkata, "saya nggak pernah lihat dan nggak pernah tahu band mereka." Nah, kamu harus berlawanan dengan komentar tadi! Berusahalah untuk selalu "tampil" sebanyak mungkin di depan banyak orang. Penuhi keingintahuan industri dan khalayak luas dengan aksi band kamu, maka dijamin band kamu akan tampil di banyak tempat! Manfaatkanlah peran media dengan maksimal agar band kamu dapat dikenal oleh banyak kalangan.

5. Harus memilih pemandu karier (manajer) yang professional

Manajer merupakan salah satu penunjang agar band dapat sukses,karena salah satu tanggungjawab dari manajer personal band adalah membantu band mengambil keputusan yang berhubungan dengan band tersebut. Hal ini tidak luput dari manajer-manajer band yang sudah profesional, terkadang mereka tidak ingin memanajeri band-band baru dengan berbagai alasan, seperti sudah banyaknya band yang sudah mereka manajeri. Hal tersebutlah yang membuat kemudian suatu band mengambil keputusan mengambil manajer bandnya secara asal-asalan, Salah satunya adalah dengan meminta kawannya untuk memanajeri bandnya tersebut. Yang kemudian terjadi justru sang teman tadi cenderung menjadi seorang booking agent dibandingkan manajer personal band, karena biasanya lebih gampang mencarikan panggung daripada memandu karir musik band tersebut. Jika kamu ingin mencari manajer carilah seorang manajer yang profesional. Apabila teman-teman kamu ingin membantu band kamu, mereka bisa menjual tiket atau belajar menjadi kru band kamu (membantu memasangi alat-alat band kamu). Jangan pertaruhkan karier band kamu di tangan seseorang yang sama sekali tidak memahami cara bekerja bisnis musik apalagi tidak berpengalaman sama sekali di dunia bisnis yang satu ini.

6. Kegigihan

Kegigihan, hal inilah yang sangat diperlukan dalam sebuah band. Banyak band yang telah manggung bareng selama lebih dari 10 tahun sebelum akhirnya mendapatkan kontrak rekaman! Inilah yang dinamakan dengan kegigihan. Keuletan seperti itulah yang dapat membawa artis/band ke puncak kesuksesan di bisnis musik. Band kamu bukannya harus menunggu 10 tahun atau lebih untuk menuju sukses, maksudnya disini bukanlah waktu namun apabila kamu mempunyai kegigihan dalam mengarungi suka maupun duka dalam merintis sebuah karir band, maka pintu kesuksesan dapat terbuka bagi band kamu..

7. Tahu apa yang harus dilakukan

Ada cara-cara yang mungkin dapat dilakukan untuk meraih sukses dalam industri musik, hal tersebut adalah-"Latihan" dengan sungguh-sungguh dan banyak mendengarkan lagu-lagu, agar kualitas musik kamu bertambah baik.

-Cari tahu tentang berbagai pengetahuan tentang bisnis musik! Jangan sekali-sekali beranggapan kalau kamu mengerti semuanya, cari tahu! Jika kamu berfikir akan tahu dengan sendirinya nanti. Kamu benar, memang begitu, tapi ini terjadi setelah kamu tersandung dan jatuh berkali-kali. Jauh lebih pelik dari yang kamu bayangkan! Memang asyik-asyik saja belajar sambil mempraktekannya, tapi jangan sampai belajar dari kesalahan yang terjadi berkali-kali, dong! Ini sangat memakan waktu dan sangat menyakitkan bagi diri kamu sendiri tentunya. Carilah fakta-fakta dan pelajari bisnis ini dengan cara yang benar!

8. Serius dalam bermusik

Jika kamu hanya menganggap bermain musik hanya sekedar hobby kamu saja maka selamanya akan seperti itu atau dengan kata lain band kamu tidak dapat berkembang dan sukses dalam merintis sebuah karir band. Dalam bermusik seriuslah dalam menjalaninya, karena dalam bermusik yang serius dan total maka jalan menuju kesuksesan akan band kamu dapatkan. Jika tujuan kamu adalah menjadi musisi professional, kamu harus menampilkan diri kamu dan apa yang kamu lakukan secara professional pula! Jadi intinya disini adalah keseriusan dalam bermain musik adalah kunci untuk mendapatkan kesuksesan bagi band kamu.

9. Komitmen

Komitmen merupakan hal yang paling pokok dan penting dalam membangun sebuah band menuju kesuksesan. Berkomitmenlah dengan satu tujuan yaitu ingin berkarya dalam dunia musik secara profesional untuk mencapai tingkat kesuksesan bahkan kejayaan. Dengan berkomitmen seperti ini maka segala rintangan atau kesusahan yang melanda band akan diterima dengan ikhlas untuk dijadikan bahan pembelajaran bukan sebagai masalah yang kemudian membuat kamu menjadi menyerah. Dalam hal ini yang penting adalah masa depan bukan masa lalu. Jadi denganmempunyai komitmen yang jelas dan teguh maka sungguh pintu menuju kesuksesan dapat diraih dalam bisnis musik.

10. Maksimal

Maksimal adalah kunci dari kesuksesan sebuah band. Kalau kamu ingin menjadi band terkenal jangan pernah setengah-setengah dalam segala hal. Sebagai contoh apabila ingin manggung di acara musik, kamu harus memperhatikan kostum dan aksi panggung buat band kamu semenarik mungkin agar orang banyak dapat mengenal band kamu. Tentunya kualitas bermusik juga harus maksimal karena pada akhirnya kualitas musik jugalah yang menentukan band kamu nantinya. Kebanyakan band-band yang sudah terkenal bahkan yang sudah mencapai titik kejayaan berpendapat maksimal adalah kunci untuk mencapai semua itu.

Dari kesepuluh tips diatas memang mudah untuk dipahami, namun terkadang terasa sulit ketika dijalani. Dengan didasari kesabaran, konsisten, dan ketekunan. Yakinlah maka apa yang menjadi mimpi-mimpi dan citamu dapat diraih yakni menjadi band yang sukses dan bahkan mencapai titik kejayaan.

sumber: https://www.facebook.com/FiveMusicStudio

Wednesday, July 10, 2013

Observasi Visualisasi Informasi pada TuneGlue

http://audiomap.tuneglue.net/ mempermudah anda dalam mencari musisi terkait yang anda inginkan. tuneglue merelasikan musisi/band yang anda masukan ke dalam situs ini dengan musisi/band lain yang masih dalam influence/aliran yang sama.


Tiga pendekatan Visualisasi Informasi

 Software Agents : TuneGlue melakukan komputasi ini berdasarkan input yang user masukan. web ini memberikan hasil pencarian musisi atau band terkait yang user masukan

Data Mining : TuneGlue menampilkan hasil pencarian yang didukung database Last.FM dan Amazon

Informasi Visualisasi : Merelasikan musisi/band yang kita masukan dengan band/musisi yang berkaitan melalui bentuk graf

Components of Study 
1. Data analysis = Data disajikan dalam bentuk graf
2. Visual structures = Struktur visualisasinya berupa graf tree (pohon) yang mempunyai banyak cabang dan satu pusat.
3. User Interface dan Interaksinya = UI dari web ini sederhana tapi cukup interaktif.

4. Analytic tasks to be performed 

Teknik Visualisasi  Informasi

1. Aggregation = Kumpulan band disajikan membentuk graf yang terkait dengan band yang di input user
2. Over view & Detail = ketika memasukan sebuah band, maka dimulai dari satu simpul dahulu lalu baru di expand akan muncul band band lain yang terkait

3. Focus and Contex = Ketika kursor di arahkan ke tengah simpul, maka akan muncul pilihan apa saja yang bisa dilakukan oleh simpul itu
4. Drill-down = Ketika simpul diklik bisa memainkan contoh lagu dari band tersebut
5. Brushing = Ketika web ini di klik, tidak pindah ketempat tempat lain.

Saturday, June 15, 2013

Aqua Akui Ada Konflik Kepentingan - Teori Organisasi Umum



Aqua Akui Ada Konflik Kepentingan
"Memang ada tapi semua sudah disampaikan kepada Bapepam-LK dan sudah mendapat izin."
http://bisnis.news.viva.co.id/news/read/178962-aqua-akui-ada-konflik-kepentingan
VIVAnews - PT Aqua Golden Mississippi Tbk (AQUA) mengakui adanya konflik kepentingan terkait transfer pricing pada rencana mengubah status dari perusahaan terbuka menjadi perusahaan tertutup (go private).

Transfer pricing dapat diartikan sebagai penetapan harga atas transaksi penyerahan barang berwujud, barang tidak berwujud atau penyediaan jasa antarpihak yang memiliki hubungan istimewa.

"Memang ada, tapi semua sudah disampaikan kepada Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan, dan sudah mendapat izin," kata Direktur Utama Aqua, Parmaningsih Hadinegoro, usai rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) di Jakarta, Rabu 22 September 2010.

Dia menuturkan, jika pemegang saham minoritas tidak menyetujui dengan penetapan harga, mereka bisa tetap menjadi pemegang saham pada perusahaan tertutup.

Konsekuensinya, Parmaningsih menambahkan, pemegang saham ketika ingin menjual sahamnya nanti tidak memiliki acuan harga.

Dia menjelaskan, yang akan menjadi pembeli saham publik tersebut adalah PT Tirta Investama. "Dananya dari mana saya tidak bisa jawab," kata dia. Penawaran tender (tender offer) ini diharapkan selesai pada November 2010.

Menurut Parmaningsih, harga tender offer tersebut merupakan harga premium yang sudah memberikan keuntungan.

Adapun pemegang saham odd lot AQUA sebanyak 240 orang, menurut dia, telah menghubungi perseroan untuk menjualnya. "Mereka selama ini menjual, namun kesulitan, makanya kami menawarkan," ujar Parmaningsih.
Sementara itu, sebanyak 17,4 persen dari pemegang saham minoritas tidak menyetujui harga penawaran tender tersebut. "Menurut kami, nilai perusahaan lebih besar dari yang dilaporkan," kata Junaidi, kuasa hukum Nomura Internasional, pemegang 105.565 saham atau 14,2 persen dari pemegang saham minoritas.

Aqua, dia melanjutkan, adalah perusahaan dengan brand terbaik di Indonesia. "Harga yang ditawarkan tidak adil," kata Junaidi.

Perseroan hari ini menggelar RUPS terkait rencana Aqua untuk menghapus pencatatan saham (delisting) di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sebanyak 82,6 persen pemegang saham menyetujui rencana go private tersebut.

Perseroan menetapkan harga penawaran tender offer sebesar Rp500.000 per saham atau total senilai Rp371,79 miliar untuk sisa saham yang dimiliki pemegang saham publik.

Aqua menawarkan pembelian kembali saham kepada pemegang dari 743,38 juta saham atau mewakili 5,65 persen saham publik.

Harga tender offer tersebut 104,25 persen premium dari harga tertinggi saham Aqua di pasar selama 90 hari sebelum pengumuman privatisasi pada 20 Agustus 2010.

Sementara itu, berdasarkan perusahaan penilai independen, nilai wajar saham Aqua hanya Rp222.460 per saham.

Tahun lalu, Aqua menetapkan harga penawaran tender saham perseroan Rp450.000 per unit. Harga yang ditawarkan perseroan tersebut lebih tinggi dibanding hasi laporan penilai independen mengenai harga wajar saham Aqua.

Harga wajar saham Aqua hasil penilaian Kantor Jasa Penilai Publik Ruky, Safrudin, dan Rekan hanya Rp200.095 per unit. (art)

Saturday, June 8, 2013

SWOT OF STEAM SOFTWARE (VALVE CORP)



STEAM SOFTWARE (VALVE CORPORATION)
Strength : Steam saat ini memiliki komunitas gamer terbanyak dibanding gaming platform yang lain seperti origin, Hamachi, garena dan lain lain. Kekuatan komunitas sebuah gaming platform menjadi kekuatan valve dalam Steam Software ini. Karena dengan semakin luasnya komunitas sebuah game maka akan semakin stabil keuntungan game tersebut.

Weakness : Steam Software dari Valve Corp. ini sangat sulit untuk digunakan secara portable. Karna penjagaan akun gamer sangat kuat sekali, sehingga di Indonesia sulit berkembang karna masih banyak gamer yang masih mengandalkan warnet. Otomatis gamer tsb memerlukan portable-bilitas yang baik

Opportunities : Steam bisa menarik production house game indie yang sedang mencari sponsor pendanaan game tersebut. Karna luasnya komunitas gamer di steam membuat PH game indie bisa berani menggandengkan produknya dengan Steam Software ini
 
Threats : tidak bisa dipungkiri lagi, pembajakan karya intelektual sangat marak di dunia. Game di Steam Software pun tidak luput dari pembajakan orang-orang tak bertanggung jawab

Friday, May 31, 2013

Perusahaan yang Baik dan Tidak Baik - Tugas Teori Organisasi Umum

Steam adalah distributor software yang di kelola oleh Valve Corporation. Steam digunakan untuk mendistribusi game dan hal-hal yang berbau online, dari perusahaan indie hingga perusahan software besar.

Steam adalah sebuah anak perusahaan dari valve yang menurut saya bagus, karna setiap game yang ada di Steam, para pemain bisa berkontribusi untuk game tersebut, kontribusi bisa seperti memberikan desain peralatan in-game, atau pun tampilan tampilan dari game tersebut. Dari kontribusi tersebut, valve menjual kontribusi tersebut di dalam game nya. Dan lalu keuntungan dari barang-barang yang dijual para kontributornya akan mendapatkan keuntungan juga berupa mata uang asli. Sehingga para gamer tidak hanya menghabiskan waktu hanya untuk hobinya tetapi mendapatkan keuntungan juga dari hobinya
Disisi lain, di Indonesia ada perusahaan bernama LYTO corp. LYTO adalah sebuah perusahaan distributor game online. LYTO sendiri sudah banyak membawa game online ke Indonesia, Seperti Ragnarok, Getamped, Crazy Kart dll.

Buruknya, LYTO sangat tidak baik dalam melayani para gamer, LYTO hanya memaksa gamer untuk membeli voucher, untuk mendapatkan layanan lebih di game-game yang LYTO tawarkan. Dan pengembangan nya pun buruk, sudah banyak game online yang dibawa LYTO jadi kurang berkembang karna para gamer sudah malas dengan layanan yang diberikan LYTO. Padahal diluar Indonesia game – game tersebut adalah salah satu game sukses di Negara-negara tertentu

Review Film I, Robot - Interaksi Manusia dan Komputer



Di tahun 2035 seorang polisi yang techno-phobic (yang diperankan oleh Will Smith) menginvestigasi sebuah kasus yang dilakukan oleh robot, dan dapat menjadi ancaman pada kaum manusia.
Di film itu menceritakan tentang dimana sebuah zaman manusia hidup dengan teknologi robot. Robot-robot itu diciptakan untuk membantu segala pekerjaan manusia. Robot-robot seharusnya tidak memiliki perasaan, tapi ada sebuah robot yang diciptakan berbeda. Robot yang diciptakan berbeda ini ternyata membawa pesan rahasia yang diberikan oleh ilmuwan pencipta robot-robot tersebut.
Sebuah supercomputer yang disebut VIKI (Virtual Interactive Kinectic Intelegence) menjadi masalah utama dalam film tersebut. Kemampuan artificial intelegence dari VIKI membuat dia memutuskan bahwa manusia sendiri terlalu “jahat” oleh para kaum robot, sehingga dengan artificial intelegence dari VIKI membuat dia mengendalikan robot-robot yang ada di di kota tersebut menjadi jahat, dan membuat robot dapat menyerang manusia.
Dari film itu saya menyimpulkan bahwa sebenarnya teknologi – teknologi yang telah diciptakan harusnya tidak membuat manusia menjadi terlalu malas dan memiliki rasa ketergantungan oleh robot. Padahal robot sendiri sebenarnya bisa digunakan untuk aktifitas yang dapat mencelakakan manusia tapi perlu di lakukan, contohnya seperti test percobaan nuklir.